7 Hero Tank Terbaik Di Mobile Legends, Terkuat & Paling Tebal

erwinpratama.com – Mobile Legends adalah salah satu game MOBA 5v5 yang paling banyak dimainkan di Indonesia. Ada 6 role hero yang ada di game Mobile Legends, seperti: tank, fighter, assassin, marksman, mage, dan support. Nah Erwin Kali ini akan membahas tentang role Tank di game Mobile Legends.

Tank adalah sebuah peran bagi hero yang memiliki HP (Health Point) yang besar namun memiliki AP (Attack point) yang kecil. Karena serangannya yang kecil, seorang tank tidak dapat berfungsi sebagai damage dealer (pemberi damage). Namun tank diberkati dengan jumlah HP yang tinggi atau jumlah darah yang besar, sehingga tank menjadi damage receiver (penerima serangan). karena dibekali dengan jumlah HP yang tinggi, tank disebut-sebut sebagai Hero yang kuat, karena untuk mengurangi jumlah HP-nya, pihak musuh harus melakukan banyak serangan kepada tank.

Tugas dari seorang tank adalah menerima damage yang diberikan oleh musuh. Dan menjadi pelindung bagi teman satu tim. Didalam sebuah tim, tank itu seperti sebuah perisai/tameng, yang menghalau serangan musuh dan melindungi teman.
Tugas lain dari tank adalah sebagai initiator. Seorang Tank harus tahu bagaimana caranya menjadi initiator dalam sebuah pertempuran. Tank yang baik harus bisa melakukan open war (serangan pembuka saat war) dengan baik, dan harus tahu kapan saatnya melakukan open war. Untuk itu tank harus berada di barisan paling depan sendiri dan melakukan open war, lalu tim temanmu yang ada dibelakangmu akan melakukan serangan berikutnya.

Walaupun jarang ada peminatnya, dikarenakan tank berfungsi sebagai damage receiver dan bukan sebagai damage dealer, namun Peran seorang tank itu sangat penting sekali dalam pertandingan. Tanpa tank, tentu timmu akan sulit untuk menang. Jika Kamu ingin menjadi seorang pengguna tank yang baik, maka Kamu membutuhkan hero tank terbaik pula yang dibekali dengan skill-skill mumpuni. Lalu siapa saja Hero Tank Terkuat di Mobile Legends? Nah untuk itu Erwin akan memberikan daftar tank terbaik dan terkuat yang ada di permainan Mobile Legends.

tank mobile legends terbaik

Hero Tank Terbaik Di Mobile Legends

1. Johnson
Johnson ialah Tank mobile legends dengan spesialisasi Engage/Crowd Control. Johnson si Mobil Mustang sepertinya mendapatkan posisi tertinggi di daftar ini. Johnson adalah Hero mobile legends dengan role tank. Sebagai tank, tentu saja durability-nya sangat tinggi. Wujud Johnson adalah seperti orang berbadan besar namun menyerupai seperti sebuah mobil, bisa dibilang jika Johnson adalah setengah manusia dan setengah mobil.

Skill pertama Johnson adalah melempar Spanner (kunci pas) ke arah musuh untuk menStun Musuh. Skill kedua Johnson adalah mengangkat tameng perisainya untuk memperlambat gerakan musuh dan memberikan damage. Skill Ultimate Johnson adalah Johnson dapat berubah menjadi mobil Mustang dan dapat melaju bagai mobil yang cepat.

Dengan memakai Johnson, Kamu dapat berubah menjadi mobil dan mengelilingi arena pertempuran layaknya seorang pembalap. Dalam mode mobil mustang, Kamu dapat dengan cepat datang ke tempat temanmu yang sedang dalam kesulitan menghadapi musuh-musuh. Atau Kamu bisa membonceng/mengangkut 1 temanmu untuk menemanimu jalan-jalan dengan mode mobil mustang.

johnson mobile legends
Gambar Johnson Mobile Legends

2. Gatot Kaca
GatotKaca ialah hero Tank mobile legends dengan spesialisasi sebagai Engage/Crowd Control. Siapa yang tidak kenal dengan tokoh Gatot Kaca ini. Dengan jargon-nya yang terkenal “Otot Kawat Tulang Besi”, sudah pasti jika Gatot Kaca ini adalah karakter yang kuat. Karena Game Mobile Legends kebanyakan dimainkan oleh orang-orang Indonesia, Maka pihak developer Mobile Legends membawa hero asal Indonesia “Gatot Kaca” kedalam permainan Mobile Legends. Menurut sejarah, Gatot Kaca adalah tokoh dari India, lalu diadaptasi ke pewayangan jawa. Jadi ada 2 versi dari Gatot Kaca, Gatot Kaca versi Indonesia dan Gatot Kaca versi India. Gatot Kaca Indonesia bisa terbang, sedangkan Gatot Kaca India tidak bisa terbang. Dan Gatot Kaca yang ada di Game Mobile Legends adalah Gatot Kaca Indonesia. Wujud Gatot Kaca di Mobile Legends adalah seoerang pria dengan memakai pakaian ala jawa dan menggunakan sarung tinju berbentuk barong.

Skill pertama Gatot Kaca adalah mengeluarkan pukulan tinju jarak jauh yang dapat memperlambat gerakan musuh dan memberikan damage. Skill kedua Gatot Kaca adalah Gatot kaca akan charge/maju kedepan lalu memaksa musuh untuk menyerang dirinya dengan basic attack, setelah itu serangan dari musuh akan dikembalikan lagi ke penyerang (musuh). Skill Ultimate Gatot Kaca adalah terbang/melompat ke arah musuh lalu mengumpulkan musuh.

Dengan menggunakan Tank Gatot Kaca, Kamu bisa terbang tinggi lalu menindih musuh-musuh kamu. Atau Kamu bisa loncat tinggi dan mendarat serta menghantam musuh-musuh Kamu. Kamu bisa menjadi initiator war dengan cara melompat ke arah musuh menggunakan skill ultimate.

gatotkaca mobile legends
Gambar GatotKaca Mobile Legends

3. Grock
Grock adalah Hero tank mobile legends dengan spesialisasi sebagai Charge/Engage. Grock adalah perwujudan dari sebuah monster golem dengan tubuh yang berupa batu. “GRock” kemungkinan merupakan singkatan dari “Golem Rock” atau “golem Batu”. Di Mobile Legends, Grock digambarkan sebagai golem batu raksasa dengan membawa sebuah menara benteng sebagai senjatanya. Memiliki tubuh yang besar dan sekeras batu, membuat Grock masuk kedalam role tank. Yang menjadikan Grock sebagai tank terbaik adalah karena Grock memiliki daya tahan yang tinggi serta memiliki serangan fisik yang besar. Bisa dibilang jika Grock adalah Tank paling sakit, karena Attack-nya (Skill 1) paling sakit daripada tank lainnya. Jika Kamu bermain menggunakan Grock, Kamu harus sering-sering dekat dengan tembok, karena skill pasif Grock akan memberikan shield ketika Grock berada di dekat wall atau bangunan turet.

Skill pertamanya adalah Grock akan mengayunkan senjata tower menara yang dipegangnya dan akan memberikan damage ke musuh atau minion. Skill kedua Grock adalah Grock akan membangun dinding batu yang bisa digunakan untuk membuntu jalan kabur bagi musuh. SKill Ultimate Grock adalah Grock akan maju kedepan dengan cepat dan akan meng-knock up musuh, jika Skill ultimate Grock dapat membentur dinding maka damage yang akan dikeluarkan akan semakin besar.

Dengan menggunakan Grock, Kamu bisa menjadi tank sekaligus menjadi damage dealer menggunakan skill pertamanya. Dan Kamu bisa memblokir jalan musuh agar tidak kabur.

Grock Mobile Legends
Gambar Grock Mobile Legends

4. Lolita
Lolita merupakan hero mobile legends dengan role tank/support dan spesialisasi sebagai Crowd Cntrol/Push. Lolita adalah seorang Steel Elf (Elf Baja). Biasanya Hero Tank akan memiliki badan yang besar dan biasanya memiliki gender seorang pria, namun tank yang satu ini berbeda, Lolita adalah tank dengan tubuh seorang gadis berbadan kecil. Mungkin karena Lolita adalah seorang Elf Baja, yang memiliki tubuh sekeras baja. Di Mobile Legends, Lolita digambarkan sebagai gadis elf yang memiliki kuping panjang dan membawa senjata berupa palu raksasa Noumenon.

Skill Pertama Lolita adalah charges/maju kearah yang ditentukan lalu memukul musuh dengan palu raksasa untuk men-STUN musuh. Skill kedua Lolita adalah Lolita akan menciptakan sebuah shield yang bisa memblokir serangan dasar dan projektil, lalu Lolita akan melancarkan energy blast untuk serangan musuh. Skill Ultimate Lolita adalah memukulkan palu besarnya ketanah lalu memperlambat serta men-STUN musuh ke dalam area serangan palu besar Noumenon Blast.

Dengan menggunakan Lolita, Kamu bisa menggunakan skill kedua untuk menjadi tameng bagi teman-teman yang ada dibelakangmu. Lalu Kamu bisa menggunakan skill Ultimate untuk menSTUN banyak musuh ke dalam area.

Lolita Mobile Legends
Gambar Lolita Mobile Legends

5. Franco
Franco adalah hero mobile legends dengan role sebagai tank dan spesialisasi sebagai initiator. Franco merupakan hero mobile legends dengan peran sebagai tank, namun memiliki serang jarak jauh. Franco kemungkinan merupakan seseorang dari suku viking yang hidup di tempat yang penuh dengan es. Di Mobile Legends, Franco digambarkan sebagai sosok Pria berbadan besar dengan memakai pakaian ala viking, memiliki kumis dan jenggot yang tebal, memakai topi yang memiliki 2 buah tanduk, dan memegang senjata palu serta sebuah hook (pengait) yang diberi rantai.

Skill pertama Franco adalah Franco akan menarik musuh dengan hooknya. Skill kedua Franco adalah memukul palunya ke tanah lalu membuat musuh menjadi lambat pergerakannya. Skill Ultimate Franco adalah Franco akan terus menerus memukul musuhnya sehingga membuatnya tidak bisa bergerak dalam beberapa waktu.

Jika Kamu menggunakan Hero tank Franco, maka Kau akan bisa menjaga jarak dengan musuhmu, lalu menarik musuhmu dengan hook ke arah Franco, lalu timmu tinggal memberikan serangan kepada musuh yang berhasil Kamu tarik.

franco mobile legends
Gambar Franco Mobile Legends

6. Tigreal
Tigreal meupakan hero Mobile Legends yang memiliki role sebagai tank dan memiliki spesialisasi sebagai Crowd Control / Initiator. Tigreal adalah seorang prajurit kerajaan. Di Mobile Legends, Tigreal adalah seorang pria dengan pangkat ksatria kerajaan, memakai baju armor yang keras, menggunakan senjata pedang ditangan kanannya dan perisai di tangan kirinya sebagai pertahanan. Walaupun menggunakan senjata pedang, tebasan pedang dari Tigreal tidak begitu sakit karena pada dasarnya Tigreal hanyalah seorang Tank.

Skill Pertama adalah Tigreal akan mengayunkan pedangnya dan mengeluarkan tebasan gelombang serangan jarak jauh yang bisa memperlambat gerakan musuh. Skill kedua adalah Tigreal akan charges/maju ke arah yang ditentukan dan akan mendorong musuh, lalu Tigreal akan meng-Knock Up musuh. Skill Ultimatenya adalah TIgreal akan menancapkan pedangnya ke tanah, lalu menarik musuh disekitar ke dirinya, dan menSTUN mereka.

Jika musuh-musuhmu ada di dekatmu, Kamu bisa menarik dan mengumpulkan musuhmu dengan skill ulti yang dimiliki hero tank Tigreal. Teman-temanmu tinggal menyerang musuh yang berhasil Kamu Stun dengan Skill Ultimate dari Tigreal.

Tigreal Mobile Legends
Gambar Tigreal Mobile Legends

7. Minotaur
Minotaur merupakan hero dengan role tank/support yang memiliki spesialisasi sebagai Crowd Control. Minotaur adalah sesosok legenda mitologi Yunani, berupa seperti monster banteng yang dapat berdiri menggunakan dua kaki seperti manusia. Di Mobile Legends, Minotaur digambarkan sebagai manusia banteng, setengah manusia dan setengah banteng, yang berjalan dengan 2 kakinya layaknya manusia, memiki 2 buah tanduk banteng yang panjang, bulu atau kulit bewarna orange, berjenggot panjang dan memiliki rambut yang dikepang, serta membawa senjata palu di tangan kanannya.

Skill pertamanya adalah Minotaur dapat melompat ke arah yang ditentukan. Skill keduanya adalah Minotaur akan memulihkan HPnya atau meregenerasi HPnya dan meregenerasi HP teman-temannya. Skill Ultimatenya adalah Minotaur akan masuk ke mode rage, Minotaur akan memukul tanah 3 kali, membuat gempa sehingga musuh tidak bisa bergerak dalam bebera waktu.

Jika kamu menggunakan Hero tank Minotaur, Kamu bisa meng-HEAL HP (menyembukan HP) temanmu yang HP nya sedang sekarat. Dan Kamu bisa mengguncang musuh-musuh dengan skill ultimatemu, lalu terakhir biarkan teman-temanmu yang menyerang musuh.

Minotaur Mobile Legends
Gambar Minotaur Mobile Legends

 

Apa hero tank Favorit Kamu? Kalau Erwin biasanya pakai Hero tank tergantung kondisi dan siapa saja musuhnya. Tapi Aku lebih sering pakai Hero Tank Gatot Kaca, Tigreal, Lolita.

Apakah Kamu bukan user tank? Coba baca Hero terbaik Mobile Legends lainnya.

Baca :

Tinggalkan komentar